Cara Mendeteksi dan Membuat Konten Menjadi Viral

Konten Menjadi Viral

Menjadi suatu kesan tersendiri, ketika membuat suatu konten entah itu berupa artikel blog, video youtube, posting media social, bahkan hanya sekedar foto, terus tiba-tiba konten tersebut menjadi sangat terkenal hanya dalam hitungan waktu yang sangat singkat. Nah itu lah yang sering kita sebut dengan viral.

Kata viral sendiri sebenarnya merupakan sebuah istilah baru dalam dunia media. Secara singkat pengertian dari viral adalah sebuah konten yang berisi sebuah informasi pada media elektronik yang tersebar dan menjadi terkenal setelah banyak menyita perhatian publik. Tak jarang konten-konten viral akan melibatkan emosi pembaca, sehingga mengundang rasa keinginan para pembacanya untuk membagikan dan ikut menyebar luaskan informasi tersebut.

Lalu, bagaimana cara membuat sebuah konten menjadi viral ? Sebenarnya tidak dapat diketahui pasti akan viral atau tidaknya konten yang kita buat. Seperti halnya kita menjual sebuah produk, meskipun produk tersebut merupakan sebuah produk yang bermanfaat dan banyak dicari oleh orang, tak bisa menjamin bahwa produk yang kita jual tersebut akan laris nantinya. Demikian pula dengan membuat konten viral. Namun, meskipun demikian kita masih tetap bisa mendeteksi konten apa yang akan viral nantinya, dan megupayakan agar target tersebut tercapai.

Tak dapat dipungkiri, saat ini membuat sebuah konten viral adalah salah satu target yang diidam-idamkan para pembuat konten, terutama para blogger dan pejuang internet marketing lainnya. Nah, kami kira poin-poin berikut ini akan bisa membantu kalian untuk dapat mendeteksi dan membuat konten menjadi viral :

1. Lengkapi konten kalian dengan konten pendukung seperti foto dan video

Konten Video dan photo

Pasti kalian pernah mendengar istilah eyecatching, bukan ? untuk membuat daya tarik eyecatching pada konten kalian tentu kalian membutuhkan bantuan tampilan visual untuk melengkapi konten kalian. Konten visual yang bisa berupa foto atau video memang sangat mempengaruhi minat para pembaca. Apalagi jika video/foto yang kalian gunakan tak sekedar hanya pendukung, melainkan juga merupakan sebuah pembuktian atau fakta dari apa yang kalian sampaikan melalui tulisan di dalam konten.

2. Bermanfaat bagi pembaca

Bermanfaat bagi pembaca

Hal kedua yang akan membantu artikel kalian agar bisa menjadi viral adalah isi konten yang bersifat inspiratif dan bermanfaat langsung bagi kehidupan para pembaca. Konten-konten seperti itu sangat berpotensi untuk menjadi viral, karena para pembaca yang merasa mendapatkan manfaatnya tak akan sungkan-sungkan untuk mengklik tombol share. Dengan begitu secara tidak langsung, pembaca tadi telah membantu menyebar luaskan konten yang kalian buat.

3. Mainkan emosi pembaca dengan membuat konten yang penuh kontroversi 

Membuat Kontrovesi

Konten seperti ini banyak ditemukan pada artikel-artikel berita yang tersebar luas di sosial media. Dari kedua cara diatas, metode ketiga ini memang sangat sering dipakai untuk menciptakan sebuah konten viral. Namun, demikian kalian harus sangat hati-hati jika ingin menggunakan cara ketiga ini. Jangan sampai kalian terjebak dengan sumber berita yang tidak jelas, atau bisa dikatakan HOAX. Jika itu terjadi, hal buruk akan menimpa konten kalian, bahkan dalam beberapa kasus penyebar konten hoax akan bisa tersandung kasus hukum pidana.

Maka dari itu buatlah konten yang benar-benar jelas fakta dan sumbernya. Jangan sampai, alih-alih membuat konten viral, kalian malah terkena efek negatif dari konten hoax.

Ketiga cara diatas bisa kalian gunakan untuk mendeteksi dan membuat konten yang berpotensi viral. Setelah kalian membaca dan memahami ketiga metode diatas. Sekarang cobalah membuat konten viralmu sendiri.

0 Response to "Cara Mendeteksi dan Membuat Konten Menjadi Viral "

Posting Komentar